Guepedia.com, Situs Penerbit Buku Online yang Berikan Banyak Keuntungan Bagi Penulis

Guepedia-Situs-Penerbit-Buku-Online
Image dari Google Image

Menerbitkan sebuah buku memang bisa dibilang bukan pekerjaan yang mudah. Hal ini dikarenakan penerbit sebagai pihak utama yang berada di barisan terdepan proses penerbitan akan melakukan seleksi yang ketat pada setiap naskah. Dengan persyaratan dan ketentuan yang begitu banyak, seringkali membuat para penulis kesal karena sulitnya menembus penerbit.

Nah, dari sinilah kemudian Dianata Eka Putra (Dianata) memiliki gagasan untuk membuat Guepedia.com, sebuah platform yang melayani penerbitan buku secara online untuk siapa pun. Lalu, seperti apakah kisah Dianata dalam menciptakan situs Guepedia.com ini? Berikut ulasannya.

Latar Belakang Munculnya Guepedia.com

Selain karena pengamatannya selama ini yang menjumpai sulitnya para penulis menerbitkan buku, lahirnya Guepedia ini juga muncul dari pengalaman Dianata sebagai penulis. Ya, seperti penulis-penulis lain, pria lulusan lulusan S-1 Jurusan Fisika dari Universitas Indonesia juga mengalami kesulitan dalam menerbitkan naskah bukunya.

Penolakan demi penolakan dari penerbit sudah seringkali ia terima. Menurut Dianata sulitnya menembus penerbit ini bukan hanya disebabkan buku yang tidak bagus, tapi kebanyakan dikarenakan oleh buruknya manajemen dari penerbit. Kalau pun diterbitkan seringkali penulis tetap harus mengelus dada karena pembayaran royalti yang sangat kecil.

Dari sinilah kemudian Dianata memutuskan untuk membuat Guepedia.com pada bulan Agustus 2015 sebagai salah satu alternatif media penerbitan.

Artikel lain: NulisBuku.com, Startup Self-Publishing Online Pertama di Indonesia

Investasi Pengembangan Guepedia

Guepedia sendiri dikembangkan oleh Dianata dengan investasi mencapai Rp 100 juta lebih. Uang ini dipergunakannya untuk membeli mesin percetakan untuk mencetak naskah berwarna hitam putih. Uang investasi sejumlah Rp 100 juta lebih ini sebenarnya masih lebih besar karena Dianata masih harus mendanai hal lain seperti membayar gaji karyawan, tagihan listrik dan juga pengembangan sistem teknologi informasi.

Pengembangan Guepedia sampai saat ini masih dapat dinikmati via platform Android. Sedangkan untuk platform iOS Dianata masih sedang mengusahakan agar segera hadir.

Berawal dari Titik Media

Jika menilik riwayatnya maka sebenarnya Guepedia ini bermula dari penerbit buku konvensional milik Dianata yang bernama Titik Media. Titik Media sendiri sejak kelahirannya telah banyak melahirkan buku-buku best seller seperti salah satunya buku Hitler Mati di Indonesia karya KGPH Soeryo Goeritno, MSc.

Di penerbit Titik Media, Dianata juga sempat menulis dan menerbitkan karyanya seperti Rahasia 10 Anak Jenius di Dunia, Rahasia Menangkal Kejahatan Hipnotis, dan13 Misteri di Kota Mekah.

Perkembangan Guepedia

Sejak berdiri Agustus 2015, Guepedia telah menjaring banyak penulis. Bahkan di bulan pertama saja setelah kelahirannya, Guepedia telah memperoleh sekitar 10 orang penulis dengan penjualannya yang mencapai Rp 11 juta. Untuk kondisi sekarang sendiri, penulis di Guepedia telah mencapai 300 orang, dimana satu penulis mempunyai lebih dari satu naskah.

Untuk penjualannya, meski belum dihitung secara detail, Dianata memastikan ada kenaikan signifikan. Peningkatan jumlah penulis dan transaksi penjualan terjadi karena Guepedia yang semakin bertumbuh dan berkembang dari hari ke hari.

Sistem Penerbitan Buku via Guepedia.com

Seperti disebutkan sebelumnya bahwa Guepedia adalah sebuah media online yang akan melayani penerbitan buku. Dari hal ini maka Guepedia akan bisa membuat para penulis mampu menerbitkan naskah yang dimilikinya. Penerbitan melalui Guepedia sendiri terbilang sangat cepat. Sejak naskah diterima oleh tim Guepedia, naskah akan terbit menjadi buku hanya dalam waktu 10 hari saja.

Urutan prosedur penerbitan di Guepedia adalah, setelah naskah diterima dari penulis maka akan dilakukan proses penyuntingan, desain layout, dan sampul buku oleh tim produksi. Setelah proses ini selesai maka Dianata akan segera menerbitkan, mempromosikan, serta mendistribusikan buku ke berbagai saluran penjualan. Biasanya dalam hal promosi dan distribusi ini Dianata menggunakan #media sosial dan situs jual beli online di Asia Tenggara.

Baca juga: Hj. Siti Aminah Abdullah ~ Pendiri Jaringan Percetakan Buku Tiga Serangkai Group

Royalti dan Pembayaran di Guepedia

Dalam konsep usaha atau bisnisnya, Guepedia yang berbasis internet memiliki perbedaan dengan penerbit konvensional atau juga penerbit independen. Pada penerbit konvensional atau independen penulis akan dibebani biaya penyuntingan hingga pendaftaran International Standard Book Number (ISBN), Tapi di Guepedia tidak akan dibebani biaya apapun.

Mengenai royalti, Guepedia memberikan 15% dari hasil penjualan dengan sebuah kejelasan dan transparasi yang baik. Untuk proses pembayarannya sendiri dilakukan dengan sangat cepat, yaitu setiap sebulan sekali. Berbeda dengan penerbit konvensional yang biasanya akan membayar royalti yang jumlahnya tak seberapa dalam waktu yang cukup lama yaitu setiap 6 bulan sekali.

Apakah Anda penulis dan ingin menerbitkan buku? Cobalah di Guepedia.

0 Response to "Guepedia.com, Situs Penerbit Buku Online yang Berikan Banyak Keuntungan Bagi Penulis"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel