Tak Punya Kartu Kredit Untuk Bayar Iklan Facebook? Tenang, Mandiri Debit Online Mampu Jadi Jawabannya
Media sosial Facebook sebagai salah satu ajang di dunia maya yang paling banyak dikunjungi masyarakat modern saat ini, menyajikan potensi yang sangat besar untuk urusan marketing dan pemasaran. Ini pulalah yang menjadi alasan mengapa banyak entrepreneur yang awalnya bergerak secara offline kemudian ingin mencoba menjual berbagai produknya melalui jasa iklan Facebook.
Namun permasalahannya bagi mereka yang tinggal di Indonesia, pembayaran iklan Facebook dengan metode #kartu kredit dirasa masih cukup sulit dilakukan. Sebagai alternatif memang banyak penyedia layanan pembayaran iklan Facebook, namun lagi-lagi masih ada kendala seperti tingkat keamanan dan juga biaya tambahan yang tinggi.
Inilah yang kemudian menginspirasi salah satu bank besar Indonesia, yakni Bank Mandiri untuk mengeluarkan solusi praktis pembayaran iklan Facebook hanya berbekal kartu debit saja. Mengeluarkan seri layanan terbaru yakni Mandiri Debit Online, nantinya semua nasabah Mandiri yang sudah mendaftar pada layanan tersebut bisa melakukan pembayaran iklan Facebook dengan lebih praktis dan tanpa biaya tambahan tentunya.
Wujud Gandeng Tangan Mandiri dan Facebook
Layanan pembayaran iklan #Facebook menggunakan Mandiri Debit Online telah diluncurkan beberapa waktu yang lalu. Dalam acara peluncuran tersebut dilakukan langsung oleh beberapa perwakilan tidak hanya dari pihak Bank Mandiri namun juga dari pimpinan Facebook kawasan Asia.
Beberapa diantaranya turut hadir Direktur Retail Banking Bank Mandiri Tardi, Direktur Technology and Operations Bank Mandiri Rico Usthavia Frans, SMB Lead Indonesia Facebook Waizly Darwin, Country Director Facebook Indonesia Sri Widowati, serta Managing Director of Emerging Markets Asia Pacific Facebook Will Easton.
Artikel lain: Hindari 3 Kesalahan Umum Ini Dalam Menjalankan Facebook Ads
Dalam keterangannya perwakilan pihak Bank Mandiri menyatakan bahwa adanya layanan Mandiri Debit Online dapat menjadi inovasi bagi para pengguna utamanya pelaku usaha kecil dan menengah agar dapat menjangkau konsumen yang lebih luas. Selain itu dengan adanya kerjasama antara pihak Bank Mandiri dan Facebook tentunya membuka peluang untuk meningkatkan penjualan bagi para entrepreneur lokal.
Dalam kalkulasi yang dihimpun oleh pihak Bank Mandiri, hingga saat ini tercatat sudah ada tak kurang dari 13 juta pengguna aktif kartu debit Mandiri dengan total transaksi mencapai Rp 5 triliun setiap bulannya. Dengan adanya tambahan fitur pembayaran iklan Facebook yang semakin mudah, tentunya ke depan penggunaan kartu debit Mandiri bakal lebih meningkat.
Sasaran Peningkatan Usaha Mikro
Masih di sampaikan oleh perwakilan Bank Mandiri, nantinya akan ada lebih dari 50 juta pengusaha yang bergerak dalam skala mikro, kecil dan menengah, semakin terbantu dalam hal pemasaran online utamanya melalui fasilitas iklan Facebook dan Instagram.
Di lain pihak SMB Lead Indonesia Facebook Waizly Darwin menyatakan bahwa saat ini pelaku usaha yang melirik potensi penggunaan Facebook dan Instagram sebagai media promosi juga turut meningkat. Hal ini tak lain karena, Facebook maupun Instagram dapat memberikan pilihan yang menyeluruh dan komprehensif bagi setiap pengusaha ketika menentukan target konsumen yang disasar.
Kartu Debit “Rasa” Kredit
Menilik perkembangan transaksi online yang semakin maju saat ini, masyarakat juga ingin mendapatkan fasilitas transaksi yang lebih mudah dan praktis. Dan ternyata, kelebihan dari Mandiri Debit Online ini juga cukup beragam. Selain untuk membayar iklan Facebook, ternyata kartu debit ini juga mampu digunakan untuk pembayaran beberapa #e-commerce.
Seperti yang telah dicoba oleh beberapa penggunanya, ternyata kartu debit yang menggunakan fitur verified by Visa (VBV) ini bisa digunakan untuk membayar transaksi yang dilakukan lewat e-commerce lokal Blibli dan Tokopedia. Tentunya dengan menggunakan fasilitas yang serupa dengan kartu kredit ini, pengguna akan lebih dimudahkan karena tidak harus melakukan konfirmasi ulang pembayaran. Belum lagi untuk setiap transaksi yang dilakukan tidak akan ditarik biaya tambahan.
Selain itu juga ada fasilitas untuk melakukan penambahan balance payment service seperti Payoneer dan juga Neteller. Namun untuk beberapa transaksi online lain seperti mau beli aplikasi via Google Play Store dan verifikasi PayPal, ternyata kartu debit ini belum bisa digunakan. Namun bukan menutup kemungkinan, ke depan layanan lain terutama yang berkaitan dengan merchant online luar negeri bisa turut dilakukan lewat kartu debit ini.
Baca juga: Facebook Ads vs Google Adwords, Mana yang Lebih Efektif?
Cara Pendaftaran Dan Aktivasi Mandiri Debit Online
Melihat beragam keuntungan yang bisa didapatkan dengan mendaftar fasilitas Mandiri Debit Online tentu banyak dari Anda terutama yang bergerak di bidang marketing online tertarik untuk mencoba fasilitas yang satu ini. Apakah sulit? Nyatanya tidak sama sekali. Pertama-tama Anda tinggal mendaftarkan diri di Bank Mandiri terdekat. Pendaftaran ini bisa dilakukan di kantor cabang melalui customer service yang tersedia.
Dari situ kita tinggal menyampaikan keinginan untuk melakukan aktivasi verified by Visa (VBV) bagi pemegang kartu debit mandiri sebelumnya. Namun jika belum, silahkan untuk melakukan proses pembuatan kartu debit Mandiri seperti pada umumnya.
Setelah proses dilakukan cs maka dalam beberapa waktu, kartu debit Anda sudah bisa digunakan untuk melakukan transaksi online. Mengenai jenis transaksi yang bisa menggunakan Mandiri Debit Online, syarat utamanya yakni harus mendukung fitur Verified by Visa.
Cara Menjalankan Transaksi Dengan Mandiri Debit Online
Setelah mengetahui bagaimana melakukan pendaftaran dan juga aktivasi fasilitas Mandiri Debit Online, berikutnya kita bisa langsung melakukan transaksi. Namun bagi Anda yang belum mengetahui bagaimana menjalankan transaksi dengan fasilitas, caranya juga semudah ketika mendaftarkan.
Pertama kita masuk pada situs penyedia layanan yang akan digunakan untuk bertransaksi, kemudian pada halaman penggunaan kartu kredit sebagai fasilitas pembayaran kita tinggal memasukkan nomor kartu ATM dan CVV (3 Angka terakhir yang ada di belakang kartu ATM mandiri).
Setelahnya kita tinggal memasukkan informasi lain terkait dengan kartu yang kita ambil, seperti nama pemegang kartu. Selain itu untuk menggunakan fasilitas ini jangan lupa menyiapkan perangkat ponsel Anda yang telah terkoneksi dengan kartu debit. Karena untuk setiap transaksi yang dilakukan, Anda akan menerima kode otorisasi yang nantinya harus dimasukkan pada halaman transaksi VBV.
Baca juga: Manfaatkan Facebook Ads Untuk Meledakkan Popularitas Fans Page Anda
Seperti yang telah disampaikan sebelumnya, bahwa fasilitas Mandiri Debit Online bisa dibilang merupakan solusi yang sangat praktis untuk beragam keperluan transaksi online kita. Terutama bagi mayoritas masyarakat Indonesia yang belum terlalu akrab dengan kartu kredit, alternatif yang satu ini akan sangat membantu.
Namun yang perlu diperhatikan adalah, meskipun sudah bisa dilakukan untuk bertransaksi online, fasilitas ini tetap merupakan kartu debit yang artinya belum bisa menggantikan sepenuhnya semua fitur kartu kredit. Semoga saja ke depan, semakin banyak merchant maupun situs online yang mendukung penggunaan kartu Mandiri Debit Online. Atau mungkin, lebih banyak lagi bank besar di Indonesia yang memberikan fasilitas rupa sehingga akan lebih membantu para nasabah.
0 Response to "Tak Punya Kartu Kredit Untuk Bayar Iklan Facebook? Tenang, Mandiri Debit Online Mampu Jadi Jawabannya"
Post a Comment