Berawal Dari Cek 10 Juta Dollar yang Ia Tulis Sendiri, Jim Carrey Berhasil Menjadi Salah Satu Aktor Komedi Paling Sukses Di Dunia

Jim Carrey
Image dari Americanpridemagazine.com

Banyak sekali kisah inspiratif yang bisa kita pelajari dari berbagai hal di sekitar kita. Bahkan untuk hal sederhana seperti komedi, di dalamnya kita juga bisa banyak memperoleh nilai kehidupan yang tentunya bermanfaat dan menjadi inspirasi positif.

Salah satunya datang dari kisah hidup seorang komedian yang sukses, bahkan salah satu yang tersukses di dunia, Jim Carrey. Siapa sangka bahwa, aktor yang saat ini sudah mempunyai kehidupan sukses dan bergelimang harta, dulunya harus menunggu selama puluhan tahun hingga mimpinya berhasil menjadi kenyataan.

Dan sama seperti pada artikel-artikel sebelumnya, selalu ada satu hal unik dari sebuah kisah inspiratif. Dan untuk kisah inspiratif kali ini, Jim Carrey pernah menulis sebuah cek kosong bernilai 10 juta dolar ketika ia belum mencapai kesuksesan. Ia percaya dan berjanji pada dirinya sendiri, dalam 5 tahun, cek tersebut akan menjadi kenyataan!

Dan apakah ia berhasil? Kisah selengkapnya bisa anda simak pada artikel berikut ini.

Mengulik Masa Kecil Jim Carrey

Jim Carrey hidup dan dibesarkan dalam keluarga yang bisa dibilang kekurangan. Bahkan ketika berusia 12 tahun, ayahnya dipecat dari pekerjaan di sebuah perusahaan akunting. Hal tersebut menjadi salah satu masa paling kelam dalam hidupnya. Bagaimana tidak, selain kehilangan pekerjaan mereka juga harus menjadi gelandangan bahkan tinggal di sebuah bekas mobil van selama beberapa waktu.

Sejak itulah Jim kecil harus mandiri dan menghasilkan uang untuk mendukung perekonomian keluarga. Pekerjaan kasar pun menjadi satu-satunya pilihan yang bisa diambil. Ia bersama sang ayah, menghabiskan waktu hampir 8 jam sehari untuk bekerja sebagai petugas keamanan dan juga kebersihan. Padahal pada waktu itu ia masih menempuh pendidikan dan harus rela masa belajar dan bermain hilang karena tuntutan pekerjaan.

Artikel lain: Jayson Gaignard ~ Dari Keterpurukan Hingga Berhasil Membangun Bisnis Bernilai Miliaran

Pada kondisi ini, Jim berfikir bahwa kehidupan sosial merupakan hal yang benar-benar tidak dia inginkan. Andaikan bisa, ia tidak ingin kenal ataupun berurusan dengan siapapun juga. Satu-satunya hal yang menjadi fokus utama Jim waktu itu adalah keluarga. Ia tidak ingin kehilangan harta terakhirnya tersebut.

Namun pada kenyataannya, “harta berharga” ini juga sedang dalam kondisi yang buruk. Bagaimana tidak, ayah dan ibu Jim merupakan perokok berat dan telah didiagnosa mempunyai beberapa penyakit kronis. Jim sempat mengisahkan, ia sering mengunci diri di toilet sangking sedihnya memikirkan kondisi orang tua yang tidak memperhatikan kesehatan.

Aktualisasi Diri Dalam Dunia Komedi

Namun ternyata kecintaan Jim pada keluarga sama sekali tidak menurun meskipun haknya sebagai anak bisa dibilang tidak sepenuhnya terpenuhi. Ia berpikir bagaimana untuk tetap bisa membuat sang ibu merasa nyaman setiap saat. Akhirnya ia menemukan satu cara, yakni dengan berkomedi. Dengan begitu ia bisa menghibur sang Ibu dan bisa menciptakan keceriaan di tengah keluarga.

Uniknya adalah, dunia komedi justru menyeret dirinya lebih dalam. Ia semakin menyadari potensi diri sebagai seorang entertainer dan mencoba untuk menjalankan profesi komedian. Pada usia 15 tahun, ia mendapatkan kesempatan pertama untuk tampil melakukan Stand Up Comedy di salah satu klub di kawasan Los Angeles. Namun ternyata penampilan pertamanya tersebut berakhir buruk.

Mengetahui kondisi anak, ayah Jim kemudian terus menyemangati dan percaya bahwa suatu saat ia bisa menjadi seorang komedian sukses. Dan akhirnya Jim memutuskan untuk drop out sekolah dan pindah menuju Hollywood di usia 19 tahun.

Keyakinan Diri yang Membuahkan Hasil

Setelah pindah ke Hollywood, ia terus dan terus mencoba berbagai pertunjukan untuk mendapatkan uang. Namun ternyata hasil yang diharapkan tidak kunjung datang. Bahkan hal tersebut harus berlangsung selama belasan tahun hingga usianya hampir menginjak kepala tiga.

Hingga sebuah langkah yang cukup nyentrik ditempuh oleh Jim. Ia menulis sebuah cek kosong sejumlah 10 juta dolar. Dalam hatinya, ketika menulis cek tersebut ia berjanji bahwa dalam waktu lima tahun ke depan, cek tersebut akan menjadi nyata bagaimanapun caranya. Berbekal keyakinan tersebut, ia terus mencoba berbagai pekerjaan yang berkaitan dengan dunia komedi.

Baca juga: Louis Barnett ~ Berawal Dari Kecintaan, Pemuda Ini Berhasil Jalankan Bisnis Cokelat yang Mendunia

Baru di tahun keempat ketika ia menginjak usia 32 tahun, ia mendapatkan peran utama pertamanya dalam sebuah film berjudul “Ace Ventura: Pet Detective”. Film tersebutlah yang melejitkan nama Jim Carrey hingga membawa rentetan kesuksesan berikutnya lewat judul film “the Mask” serta “Dumb and Dumber”.

Bahkan dalam waktu kurang dari 1 tahun menjelang “deadline akhir” cek yang pernah ia tulis dulu, Jim sudah berhasil mengantongi kekayaan sebesar 10 juta dolar.  Dan kini, Jim Carrey dikenal sebagai salah satu komedian paling sukses di dunia dengan kekayaan mencapai milyaran dollar berkat aksinya di beberapa judul film.

Anda masih tidak percaya keajaiban? Jadi tidak ada ruginya kita mencoba seperti apa yang dilakukan oleh Jim. Tulislah sebuah pencapaian yang ingin Anda raih dalam rentang waktu tertentu. Bekerja keraslah, yakinlah dan berdoalah! Lalu lihat ketika waktunya tiba, keajaiban mungkin terjadi pada diri Anda.

0 Response to "Berawal Dari Cek 10 Juta Dollar yang Ia Tulis Sendiri, Jim Carrey Berhasil Menjadi Salah Satu Aktor Komedi Paling Sukses Di Dunia"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel