Bisnis Jual Beli Mobil Bekas Bisa Sukses dengan Melakukan 10 Tips Jitu Ini

Bisnis jual beli mobil bekas sudah semakin marak di Indonesia. Hal ini bisa kita lihat dari banyaknya iklan mobil bekas yang bisa kita temukan di berbagai situs marketplace otomotif seperti; Mobil123, Carmudi, Rajamobil, MobilBekas, dan beberapa situs lainnya.

Peluang usaha yang satu ini banyak dijalankan pebisnis kecil maupun besar karena memang banyak permintaan dari masyarakat Indonesia, dan keuntungan yang bisa didapatkan dari bisnis jual beli mobil bekasa ini cukup menjanjikan lho.

Mengapa permintaan mobil bekas di Indonesia cukup tinggi? Harga mobil seken yang cenderung lebih murah ketimbang mobil baru adalah alasan utama mengapa permintaan akan mobil bekas cukup tinggi di Indonesia.

Percaya atau tidak, permintaan konsumen untuk membeli mobil bekas dari tahun ke tahun mengalami peningkatan. Hal ini dikarenakan semakin tingginya harga jual mobil baru. Permintaan yang tinggi tersebut membuka peluang bagi pelaku bisnis jual beli untuk membuka usaha dibidang showroom mobil bekas.

Tips Memulai Bisnis Jual Beli Mobil Bekas

Memulai bisnis jual beli mobil bekas tidak serta merta dilakukan tanpa pertimbangan. Bisnis dengan modal yang besar ini perlu memperhatikan beberapa hal penting agar berhasil. Anda perlu mengetahui tips-tips berikut untuk memulai bisnis juali beli mobil bekas agar tidak mengalami kerugian.

1. Memiliki Tempat Penjualan/ Showroom Mobil Bekas

Showroom mobil bekas
Showroom mobil bekas via mobilkamu.com

Menjual kendaraan seperti mobil, tentunya Anda membutuhkan tempat untuk memamerkan produk yang Anda jual. Hal yang harus dipertimbangkan untuk mencari tempat atau showroom mobil adalah luasan atau daya tampung.

Anda tidak perlu menjual banyak mobil, paling tidak Anda bisa memamerkan minimal 5 jenis mobil dalam satu showroom dengan jenis berbeda. Lokasi showroom harus strategis dan dipinggir jalan besar agar mudah dilihat oleh orang lain.

Anda tidak perlu membeli show room, Anda bisa menyewa bangunan di pinggir jalan terlebih dahulu. Seiring berjalannya bisnis Anda, Anda bisa membeli showroom tersebut.

2. Jangan Membeli Mobil Bekas dari Makelar

Jangan Membeli Mobil Bekas dari Makelar

Selain lokasi penjualan, Anda tentu membutuhkan barang yang akan dijual, dalam hal ini adalah mobil bekas. Sebaiknya menghindari untuk membeli mobil bekas dari makelar mobil karena Anda akan mendapatkan harga lebih tinggi dari yang seharusnya Anda dapatkan dari pemilik mobil asli.

Ini akan membuat keuntungan yang Anda dapatkan semakin minim. Membeli mobil bekas melalui makelar juga dikhawatir tidak ada jaminan terhadap kondisi mobil bekas. Jika Anda membeli dari pemilik aslinya, maka Anda bisa melakukan pengecekan secara langsung terhadap kondisi mobil.

Usahakan untuk menjual mobil yang berkualitas meskipun bekas. Jika Anda merasa kesulitan mendapatkan mobil bekas, Anda bisa ketempat lelang mobil  bekas yang biasanya berasal dari pemilik yang kredit macet.

3. Perhatikan Kriteria Mobil Bekas yang Dijual

Bisnis Jual Beli Mobil Bekas
Kriteria mobil bekas via thebanksreport.com

Untuk membeli mobil bekas yang akan dijual kembali perlu mempertimbangkan beberapa hal agar mudah terjual, antara lain sebagai berikut:

  • Jenis mobil yang paling banyak diminati masyarakat (contoh: Honda Jazz, Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Suzuki Ertiga, dan lain sebagainya).
  • Mobil keluaran maksimal 5 tahun terakhir lebih banyak diminati daripada mobil bekas keluaran lama. Mobil keluaran terbaru selalu memiliki nilai yang lebih tinggi daripada mobil lama.
  • Mobil harus bersifat legal, dalam artian memiliki kelengkapan surat-surat kendaraan seperti STNK dan BPKB. Mobil yang tidak memiliki identitas akan sangat sulit untuk terjual, hindari menjual mobil bekas yang tidak punya surat-surat.

4. Survei Harga Mobil Bekas

Survei Harga Mobil Bekas

Sebaiknya jika Anda ingin membeli mobil bekas yang akan dijual kembali, lakukan survey harga terlebih dahulu agar terhindar dari penipuan. Misal saja Anda mendapatkan mobil bekas seharga Rp120 juta, namun ternyata harga pasarannya hanya Rp110 juta tentu Anda akan mengalami kerugian yang besar.

Analisa nilai jual di pasaran sangat penting untuk menjaga kualitas showroom Anda, apakah terlalu mahal atau terlalu murah pun juga tidak bagus.

5. Meningkatkan Harga Jual dengan Perbaikan Sederhana

Perbaikan mobil bekas
Perbaikan mobil bekas via mobilemechanicdenverco.com

Anda bisa meningkatkan harga jual mobil bekas yang Anda beli dengan sedikit melakukan perbaikan. Jika body mobil ada yang lecet, Anda bisa melakukan sedikit pengecatan agar body mobil tampak mulus.

Pamerkan mobil bekas Anda dalam keadaan bersih dan sebaik-baiknya untuk menarik minat konsumen. Selain dari body, Anda bisa memperbaiki mesin-mesin mobil yang dianggap bermasalah.

Dalam hal ini Anda membutuhkan tenaga kerja yang menguasai mesin mobil supaya Anda bisa menawarkan mobil bekas namun dengan peforma seperti yang diharapkan konsumen.

6. Membangun Relasi Bisnis dengan Pihak Lain

Memperbanyak relasi bisnis
Memperbanyak relasi bisnis via Giphy.com

Untuk memulai sebuah bisnis, relasi menjadi faktor yang sangat penting. Bisnis yang sehat memang seharusnya tidak dilakukan perseorangan. Misal saja untuk memulai bisnis jual beli mobil bekas tentunya Anda membutuhkan modal uang yang besar dan juga lokasi penjualan.

Dengan melakukan kerjasama dengan relasi, Anda bsia memanfaatkan hal tersebut untuk mencari sumber bantuan baik dan maupun penyewaan lokasi.

7. Selalu Mematuhi Hukum yang Berlaku di Indonesia

Mematuhi hukum dan aturan bisnis
Mematuhi hukum dan aturan bisnis via oabdeprimeira.com.br

Semua jenis bisnis pasti punya aturan dan hukum yang menaungi agar semua pihak yang terkait dalam transaksi jual beli mobil bekas tidak ada yang dirugikan. Oleh karena itu, pastikan Anda selalu mengikuti aturan bisnis jual beli mobil dan tunduk terhadap hukum yang berlaku.

Pelanggaran aturan dan hukum di dalam bisnis jual beli mobil bekas bisa berdampak besar bagi keseluruhan bisnis Anda. Satu laporan konsumen yang merasa dirugikan yang kemudian tersebar akan membuat nama baik bisnis mobil bekas Anda menjadi rusak. Dan hal terburuk yang bisa terjadi adalah Anda bisa berurusan dengan pihak berwajib.

Baca juga: 7 Strategi Planet Ban untuk Jadikan Bisnisnya Terus Berputar Kencang

PENUTUP

Itulah kiat-kiat sukses yang bisa Anda coba untuk memulai bisnis jual beli mobil bekas. Meskipun terlihat membutuhkan modal yang besar, namun keuntungan yang bisa Anda dapatkan dari penjualan satu mobil saja bisa sangat signifikan. Selamat mencoba!

0 Response to "Bisnis Jual Beli Mobil Bekas Bisa Sukses dengan Melakukan 10 Tips Jitu Ini"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel